MONEV Oleh Bapak M.Irfan, M.Pd dari Balai Guru Penggerak NTB

??Monitoring dan Evaluasi oleh Bapak M. Irfan, M.Pd
Balai Guru Penggerak Nusa Tenggara Barat
 
Selasa, 08 Maret 2023 SDN 28 Melayu Kota Bima kedatangan dari Balai Guru Penggerak NTB Bapak M. Irfan, M.Pd untuk melakukan monitoriong evaluasi terkait sekolah penggerak. Kebetulan kedatangan beliau sedang diadakannya ulangan tengah semester, jadi sekaligus datang memonitoring kegiatan STS dan PTS yang didampingi oleh  bapak H. Abdul Rahim selaku pengawas Pembina.
kedatangan beliau disambut dengan hangat oleh kepala sekolah serta dewan Guru SDN 28 Melayu Kota Bima dan juga  oleh siswa-siswa dengan tarian. Sambutan tarian yang dilakukan pada jam 09.00 pada jam istrahat pertama.


Sebelum kegiatan Monitoring bersama dewan guru, Bapak Arif yang didampingi oleh Bapak Pengawas H. Rahim dan Ibu Nurfatuh berkeliling memonitoring kegiatan Sumatif Tengah Semester (STS) baik yang menggunakan kertas Manual untuk kelas 1-3 maupun kelas 4-6 yang menggunakan Android/Chroome Book (Google Form).


Ibu kepala sekolah Nurfatuh, S.Pd.SD menyampaikan sangat-sangat berterima kasih kepada bapak Irfan atas kehadiran. Ibu Nurfatuh menjelaskan bahwa SDN 28 Melayu Kota Bima telah menjadi sekolah penggerak selama 3 tahun yang dimana telah dilakukan kegiatan In House Training untuk kelas 1, 2, 4, dan 5 pada tahun 2020 dan 2021. Insya Allah tahun ini akan dilaksanakan IHT untuk kelas 3 dan 6 pada bulan juni/juli tahun 2023 yang dibiayai oleh PMPTK. Teman2 yang tergabung dalam Komite pembelajaran yang tergabung ini telah melakukan lokakarya 1-9 dengan kepala sekolah, pengawas sekolah dan pemangku kepentingan sekolah daerah melalui pendampingan PMO sekolah. Semua kegiatan sekolah penggerak diikuti dengan sepenuh hati sehingga seluruh teman guru di sdn 28 melayu kota bima walaupun masih ada 2 kelas yang belum melaksanakan kegiatan PMO adalah kelas 3 dan 6sehingga ditahun ke3 ini sudah sepenuhnya kelas yang telah menggunakan kurikulum merdeka. SDN 28 Melayu Kota Bima telah melakukan tema Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila atau biasa disebut dengan P5 yaitu tema keariffan local dan kewirausahaan pada tahun pertama dan tema kearifan lokan dan tema kebhinekaan pada tahun ini. (tuturnya)


Bapak H. Abdul Rahim Menambahkan dari hasil monitoring yang telah kami lakukan pada sekolah yang ada di kecamatan Asakota ini, komunitasnya sudah terbentuk tapi belum dimasukkan kedalam PMM, Alhamdulillah untuk SDN 28 Melayu Kota Bima sudah banyak guru yang memasukkan aksi nyata yang dibuat ke dalam PMM walaupun belum diberikan sertifikatnya.


Bapak M. Arif, M.Pd mengatakan Kami turun serta melakukan monitoring di Lombok Timur dan Kota Bima selama 3 hari yaitu pada hari Rabu-Jum’at, karena Program Sekolah Penggerak angkatan pertama ini hanya ada di Kota Bima dan Kabupaten Lombok Timur. Tujuan dari adanya kegiatan monitoring ini, ingin melihat sejauh mana pelaksanaan Program Sekolah Penggerak dari 4 tahapan yang perlu dilakukan. 4 tahapan itu adalah :


1.    Dari sisi hasil belajarnya dan proses belajarnya,
2.      lingkungan belajar apakah dimanfaatkan atau tidak,
3.      Proses pembelajaran yang dilakukan
4.      Refleksi diri dan pengimbasan
 
Dari yang telah digambarkan oleh Ibu Kepala sekolah bahwa semuanya telah dilaksanakan, apalagi tahap pengimbasannya cukup banyak, kepala sekolah yang sudah diimbaskan. Mudah-mudahan keseluruhan sekolah bisa melaksanakan program sekolah penggerak.
Terima kasih kepada teman-teman atas sambutannya, kepala sekolah serta pengawas begitu bersahabat sekali. (tuturnya)
Kegiatan terakhir dilakukan sesi foto bersama.